Satlantas Polres Jember Melaksanakan Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas dan Operasi Zebra Semeru 2024 di Sekolah

    Satlantas Polres Jember Melaksanakan Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas dan Operasi Zebra Semeru 2024 di Sekolah

    Dalam rangka meningkatkan kesadaran berlalu lintas, tim Satlantas Polres Jember melaksanakan sosialisasi etika tertib berlalu lintas di salah satu sekolah menengah di Jember. Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari upaya penegakan UU No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, yang mengedepankan pentingnya etika berlalu lintas serta keamanan untuk pengguna jalan. 

    Materi yang disampaikan meliputi poin penting, seperti himbauan larangan mengemudikan kendaraan bermotor bagi anak dibawah umur, dengan regulasi usia minimal memiliki SIM (Urat Izin Mengemudi) adalah 17 tahun. Petugas juga menekankan untuk menggunakan helm saat mengendarai kendaraan motor, mengingat helm merupakan perlindungan utama untuk antisipasi cedera fatal saat terjadi kecelakaan. 

    Selain itu, sosialiasi tersebut menekankan larangan keras untuk melakukan atau ikut dalam kegiatan balap liar dan penggunaan knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis. 

    Petugas juga mensosialisasikan pelaksanaan Operasi Zebra Semeru 2024 yang diadakan pada 14-27 Oktober 2024. Operasi ini bertujuan untuk menindak pelanggaran oleh pengemudi di bawah umur, tidak menggunakan helm, serta penggunaan knalpot bising dan tidak sesuai standar. 

    Adanya sosialisasi ini, diharapkan siswa/siswi dapat lebih tertib berlalu lintas dan siap untuk menyambut Operasi Zebra Semeru 2024.

    polres jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0824/17 Sumberbaru Dukung...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Kamtibmas Masa Kampanye, Polres Jember...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Koramil 0824/26 Jelbuk Komsos Bersama Appem, Tingkatkan Sinergitas Jelang Pilkada

    Ikuti Kami